Friday, October 25, 2013

Kedai Teh Pertama Starbucks Buka di New York

Sukses dengan kedai kopi globalnya kali ini Starbucks membuka sebuah kedai teh. Beragam jenis teh dari berbagai negara bisa dinikmati hangat bersama aneka kue, roti dan makanan kecil lain.

Seperti yang dilansir di NY Daily News (23/10/2013), jaringan kedai kopi global,Starbucks membuka sebuah kedai teh baru di kota New York. Kedai teh bernama  Teavana Fine Teas and Tea Bar. Kedai ini menjual berbagai teh aneka rasa yang dibuat dari berbagai jenis teh.

Interior serba kayu dengan sentuhan warna abu-abu menjadi unsur utama dalam kedai teh ini. Suasana yang sangat berbeda dengan gerai Starbucks. Teavana ' Wall of Tea' menjadi daya tarik kedai teh ini. Di bagian ini ada beragam jenis daun teh dan tea blend.

Tak hanya interior dan furnitur yang berbeda dengan gerai Starbucks, Teavana juga menggunakan lighting yang sedikit temaram sehingga membuat nyaman orang yang menikmati teh. Dibandingkan minum kopi, saat minum teh orang lebih menyukai suasana tenang.

Teavana ini merupakan kedai teh dengan 300 cabang yang diakuisisi Starbucks tahun silam. Kedai teh Teavana pertama akan dibuka hari Kamis (25/10) di New York City dan akan disusul dengan cabang kedua di Seattle akhir November nanti. Menurut rencana, akan dibuka 1.000 cabang di Amerika Utara dan lebih banyak cabang di luar Amerika.

Di Teavana Tea Bar ini aneka minuman teh ditawarkan dengan harga US$ 3 sampai US$ 6 (Rp 33.000 – Rp 67.000). Jenis teh yang dijual juga sangat lengkap, mulai dari teh Oolong sampai Darjeeling. Termasuk racikan teh khusus, Mandarin Oolong Tea dan  Blueberry Bliss Iced Tea with Pineapple Kona Pop.

No comments:

Post a Comment