Wednesday, October 23, 2013

Pemilik Aventador Antar Jemput Gadis Miskin dan Biayai Sekolahnya

Orang kaya pemilik mobil sport mewah seperti Lamborghini banyak yang menyangka kalau mereka egois dan acuh tak acuh. Tapi sepertinya pandangan itu tak selamanya benar. Salah satu buktinya yaitu pemilik mobil super asal Italia satu ini.

Dilansir dari carscoops, pemilik Lamborghini Aventador Azure Blue ini bernama Allen Wong. Dia menggambarkan dirinya sebagai ahli komputer berwajah Asia. Sebelum dia mampu membeli Lamborghini, dia orang yang miskin.

Nah untuk membantu komunitasnya tempat dia tinggal dulu, dia membantu seorang gadis yang merupakan tetangganya. Gadis itu tidak disebutkan namanya dan tidak diperlihatkan wajahnya.

Ayahnya meninggal saat dia masih kecil, dan ibunya adalah pemabuk dan suka menggunakan obat-obat terlarang. Ibunya pun suka mengambil uang yang harusnya dipakai untuk si gadis bersekolah.

Nah bagaimana cara Wong membantu anak tetangganya? Dia membuat video di YouTube, dan menggambarkan aktivitasnya dalam membantu si gadis yang berusia 17 tahun itu.

Dia diam-diam menjemput gadis itu dari sekolahnya di New York. Dan kemudian mengambil gambar mengenai komentar orang-orang ketika melihat mobil Lambo, yang pastinya bermacam-macam.

Singkat cerita, Wong mengajak gadis itu melepaskan penat di seputaran kota New York. Aksi mereka ini direkam kamera sekaligus untuk melihat bagaimana reaksi orang-orang melihat mobil super tersebut.

Gadis itu tertawa riang dan sangat terhibur diajak merasakan mobil Lamborghini Aventador Azure Blue.

Tidak sampai di situ, rekaman video diposting ke berbagai media sosial dan berhasil mengumpulkan uang puluhan juta. Dan dana yang terkumpul ini akan digunakan untuk membiayai sekolah sang gadis beruntung tersebut.

No comments:

Post a Comment