Monday, October 21, 2013

Tahun Ini Kembali Digelar Global Halal Trade and Logistics Summit

Dalam rangka memajukan perdagangan produk halal, Dubai kembali menjadi tuan rumah pertemuan pimpinan produsen, perusahaan, dan logistik produk halal. Tahun 2013 ini, Global Halal Trade and Logistics Summit akan diadakan mulai 22-23 Oktober 2013.

Berlokasi di The Shangri-la Hotel, pertemuan ini mengumpulkan perwakilan negara, perusahaan makanan, farmasi, Cosmetics & Ingredients, retail, dan logistik dari Afrika, Asia Pasifik, Eropa, dan Timur Tengah. Mereka akan membahas standart Halal secara global di semua elemen penghasil produk halal untuk memastikan integritas produk kepada masyarakat dunia.

Acara akan dibuka dengan sambutan Haluk Dag selaku Secretary-General dari OIC s Standards and Metrology Institute for Islamic Countries (SMIIC). Kemudian akan diikuti diskusi mengenai peningkatan perdagangan Islamik oleh CEO Dubai Export Development Corporation.

Dilansir dalam Halal Focus (21/10/2013) program interaktif menghadirkanm 20 pembicara internasional yang akan mendiskusikan topik utama yaitu harmonisasi Global Halal Trade, Supply Chain & Logistics. Industri halal global saat ini diestimasi bernilai sekitar $2.3 Miliar.

Perusahaan mustinasional seperti Nestle, Mars Food, dan KFC saat ini menegaskan bahwa persediaan bahan dan penyedia jasa logistik memenuhi syarat Halal. Hal ini dilakukan untuk memberikan jaminan internasional atas produk yang akan dikonsumsi masyarakat di negara Muslim maupun non-Muslim.

Pertemuan ini disusul oleh Workshops tentang Halal Product Integrity & Halal Supply Chain & Logistics. Setelah itu, terdapat juga tur ke Jebel Ali Free Zone dan Jebel Ali Port.

No comments:

Post a Comment